5 Cara Ampuh Mengusir Cicak di Kamar Mandi

Diposting pada

Keberadaan cicak sebenarnya tidak terlalu mengganggu namun banyak masyarakat indonesia yang jengkel dengan keberadaan cicak ini apalagi cicak kamar mandi.

Pada umumnya, Para kaum hawa alergi terhadap binatang kecil yang satu ini dikarenakan bentuk, ukuran dan terlebih karena mereka geli terhadap cicak. Selain itu cicak juga seringkali membuang kotorannya di lantai, piring, lemari pakaian dan perabotan rumah tangga lainnya.

Pun jika bertelur, cicak biasanya menaruh telurnya di tempat tersembunyi seperti di rongga-rongga keramik kamar mandi maupun di lubang kunci pintu. Terlebih bila cicak menyelinap ke meja dan mencicipi makan yang ada disana, pasti sangat menjijikan.

Berikut kami paparkan cara mengusir cicak yang berada di kamar mandi:

 

1. Memelihara Kucing

Apakah kamu suka dengan kucing? Kabar gembira, teruntuk kamu yang menyukai hewan kesayangan Nabi Muhammad ini, kamu dapat mengurangi populasi cicak yang ada di rumah kamu karena biasanya kucing akan terus menganggu cicak sampai cicaknya kelelahan kemudian mati

 

2.  Tutup Tempat Masuk Cicak

Supaya cicak tidak masuk kedalam rumah maka hambatlah jalan masuknya dengan cara memasang kawat nyamuk di semua ventilasi rumah kamu, untuk celah-celah yang kecil di area pintu, kamu bisa memasang double tape yang di buat khusus untuk menjebak binatang kecil yang kemudian cicaknya terjebak disana dan kamu bisa langsung membuangnya.

 

3. Taburi Tembakau

 

cicak sama halnya seperti tokek, cicak juga sangat tidak menyukai bau tembakau. Aroma khas dan menyengat dari tembakau dapat membuat semua cicak kabur dan tidak mau mendekatinya.

taburkan tembakau di tempat yang paling strategis bagi cicak yang biasanya berada di kamar mandi atau di loteng loteng rumah.

Supaya tidak berantakan, kamu bisa menaruh tembakau di dalam kantong plastik yang nantinya akan kamu simpan di tempat persembunyain cicak

 

 

4. Serangga dan Nyamuk

 

Serangga dan nyamuk adalah makanan favorit cicak, asumsinya adalah semakin banyak serangga dan nyamuk yang berkeliaran di rumah / kamar mandi kamu maka akan semakin banyak juga cicak yang berkeliaran untuk memburu mangsanya.

Lihat juga:  How To Be Able To Play Roulette Beginner's Guide To Regulations, Bets & Casino

Nah dengan mengusir serangga dan nyamuk ini diharapkan populasi cicak di rumah / kamar mandi kamu akan berkurang.

 

5. Tangkap & Bunuh

 

Jika semua cara di atas sudah dilakukan dan kamu belum juga bisa mengusir semua cicak yang ada maka kamu dapat mencoba tips dibawah ini, ingat hanya tangkap dan bunuh saja ya!

Lakukanlah perburuan cicak hanya di Malam Hari

Cicak adalah binatang yang sangat aktif dan melakukan akttifitasnya di malam hari, mereka akan berkeliaran di langit-langit rumah, di dinding , jendela, ventilasi , lemari dan tempat lainnya untuk mencari makanan favorit mereka yaitu serangga dan nyamuk.

Maka dari itu tangkap dan bunuh cicak di malam hari untuk hasil yang maksimal dalam perburuan cicak, kamu dapat membawa berbagai macam keperluan mulai karet gelang, senter dan keperluan lainnya. Saat kamu berburu cicak maka pastikan kamu berburu hanya di area yang menurut kamu ada banyak serangga atau nyamuk nya dengan demikian diharapkan hasil tangkapan kamu akan banyak dan cicak sudah tidak berada didalam rumah kamu lagi

Bagi pemeluk agama islam, membunuh cicak adalah berpahala karena konon katanya binatang yang satu ini yang memberitahukan keberadaan Nabi Muhammad SAW saat berada di Gua Hira dan yang meniup api ketika Nabi Ibrahim AS sedang di Bakar. Wallahualam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *